Chapter 7 - Getah
Treant
"Kita
membutuhkan getah monster arboreal atau nektarnya untuk menyelesaikan masalah
ini."
"Getah
atau nektar?"
“Monster
arboreal punya daya tahan yang lebih tinggi dibandingkan tanaman
normal. Ketahanan ini juga bisa digunakan untuk melawan sebuah penyakit.”
"Aku
kuaaaattt." Ucap bangga Treant.
"Bisakah
kau memberiku beberapa?"
“Kita
bisa memberikan gandum yang sakit dengan getah untuk meningkatkan daya
tahannya. Itu akan terlihat seperti memberikan semacam obat pada tanaman.”
"Kalau
begitu segera lakukan, aku mohon padamu!"
Ketika
John menyadari solusinya ada di depannya, dia meminta Dryad agar segera
melakukannya.
“Apa
kau pikir sesederhana itu?! Mengambil getah dari tanaman sama saja seperti
mengambil darah dari manusia! Siapa yang tahu apa yang akan terjadi pada Treant
jika kita mengambil getahnya terlalu banyak, apalagi kita membutuhkannya untuk semua ladang!”
Dryad
membentak petani itu.
Jika
mereka mengambilnya terlalu banyak, Treant pasti akan mengering. Tentunya,
jika mereka mengulang kembali rencana Dryad, dia hanya akan mengalami nasib
yang sama karena ukuran tubuhnya.
"A-Aku
minta maaf..."
“Kau
harusnya lebih memperhatikannya! Apa kau mengerti, jika kau merawat gandum
dengan benar, kau tak perlu berurusan dengan ini?! Ini salahmu sendiri
jika gandum ini sakit, karena kau hanya memikirkan uang dan lupa untuk
merawatnya! Dan pada akhirnya, ladang terdekat juga akan ikut terinfeksi!”
"Ya...
aku minta maaf..."
John
membungkuk mendengar teguran gadis cantik itu. Melihat hal itu, Dryad
terus berbicara.
“Bagaimanapun
juga, setidaknya sebagian dari ladang ini tumbuh dengan baik. Itu artinya
kau merawatnya dengan baik.”
"Eh?"
John
bingung dengan pujian tiba-tiba dari Dryad.
“Tumbuhan
adalah makhluk hidup yang sangat lemah dan tak bergerak. Manusia harus
merawat mereka agar bisa bertahan hidup. ”
"Y-Ya
..."
"Gandum
di ladang ini masih senang walaupun mereka sakit, itu mungkin karena kau sudah merawatnya
dengan benar."
Raiz
tidak mengerti apa yang ada dalam pikiran Dryad, tetapi dia mempercayainya dan
tetap diam.
“Itu
sebabnya aku ingin membantunya agar merasa lebih baik. Syukurlah!"
"Terimakasih!"
Dia
benar-benar seorang tsundere.
“Kita membutuhkan
beberapa ember besar berisi air dan juga banyak sendok atau semacamnya sebelum
mengambil getah Treant.”
"Baik!"
Peternak itu segera
pergi untuk mendapatkan apa yang diminta dengan senyum senang di wajahnya. Tidak pasti, apakah itu disebabkan oleh pemulihan gandumnya
yang sebentar lagi akan dilakukan atau karena ada alasan lain.
"Hei, apa yang akan
terjadi pada Treant jika kau mengambil terlalu banyak?"
Pada akhirnya, mereka
masih belum membahas tentang bahaya yang akan dialami Treant nantinya, jadi
Raiz bertanya.
“Kita tak akan mengambil
banyak, jadi dia akan baik-baik saja. Tapi kita
perlu melarutkankan getahnya ke dalam air, kalau tidak kita akan
membunuh gandum-gandum itu.”
Dryad tersenyum.
“Ke dalam air? Memangnya kenapa?"
“Itu karena kita sedang
membicarakan cairan monster arboreal, jadi mungkin lebih baik melakukannya
seperti ini. Kalau tidak, mungkin efeknya akan
terlalu kuat bagi tanaman normal.”
"Oh, aku mengerti. Itulah kenapa kau meminta air.”
Jika efek obatnya
terlalu kuat, pada akhirnya itu sama saja akan menimbulkan efek racun. Dalam hal ini, melarutkannya adalah solusi terbaik.
“Aku harus membuat
petani itu sedikit memikirkannya. Dia perlu memahami kalau memilih
cara termudah tanpa berpikir dapat menyebabkan akibat yang serius, karena mulai
sekarang dialah yang akan menjadi orang yang mengurus ladang ini.”
Sepertinya Dryad
bersikap keras tadi tujuannya untuk membantu John menyadari hal itu. Itu bukan sepenuhnya kesalahannya, tetapi Dryad harus
mendorongnya untuk lebih berhati-hati mulai sekarang.
“Penyakit ini bukan
sesuatu yang berasal dari sini. Berdasarkan informasi yang kumiliki, itu berasal dari
Selatan.”
Monster-monster rank
tinggi arboreal bisa berbagi informasi dengan teman-teman mereka meskipun
jaraknya jauh.
Alasannya tidak
diketahui, tetapi para peneliti besar berteori kalau kemampuan berkembang
karena ketidakmampuan tanaman untuk berbicara.
"Selatan? Apakah pedagang itu berasal dari sana? ”
“Siapa yang tahu. Mungkin saja beberapa gandum yang sakit itu berasal dari
persediaannya.”
Mereka berdua mencoba
mencari tahu bagaimana itu bisa terjadi.
"Aku membawa
beberapa ember dan sendok!"
John membawa gerobak
besar beroda dua dengan barang-barang yang diperlukan, dan meletakkannya di
tanah saat itu juga.
"Tuan, mulailah
mengambil getah Treant."
Raiz mengeluarkan belati
dari sabuknya, dan berdiri di depan Treant.
"Maaf Treant, tapi
aku akan mengambil sedikit getahmu."
"Tak
apppaa-apppaa."
Treant menurunkan
dahannya, dan Raiz memotong salah satunya. Setelah
beberapa saat, getah mulai menetes darinya.
"Treant, bisakah
kau membiarkan getahmu menetes di ember ini?"
"Serahkan saja
padaku."
Treant perlahan
mendekatinya dengan menggerakkan akarnya.
"Astaga…"
Pikiran John menjadi
kosong, melihat pohon yang begitu besar bergerak. Lalu Treant menaruh ujung potongan dahannya di ember.
“Tolong isi ember lain. Yang satu ini sudah cukup.”
Setelah dia menghitung
sampai sepuluh, Dryad memintanya untuk pindah ke ember berikutnya.
"Okaaay."
Pekerjaan yang
berulang-ulang untuk setiap wadah.
"Ini sudah cukup. Setelah kita mencampur getahnya dengan air, kita hanya perlu
menyiram gandumnya, dan perawatan selesai.”
“B-Benarkah?! T-Terima kasih banyak!”
Mengingat betapa
sederhananya memperbaiki masalah ini, John menjerit gembira.
"Sekarang, mari
kita menyirami mereka, ya ‘kan?"
Tanpa menunggu lebih
lama lagi, dari rok bunga Dryad muncul tanaman merambat yang cukup banyak untuk
mengangkat masing-masing ember.
"Apa?! itu?"
Menyadari kalau Dryad
benar-benar monster, John menjerit.
"Aku akan mulai
sekarang."
Tanaman rambat Dryad
menyirami ladang di dekatnya satu demi satu. Dalam sekejap mata, gandum yang layu mulai segar kembali.
"..."
Menyaksikan pemandangan
tak masuk akal itu, John menatap Dryad dengan kaget. Melihat sesuatu yang mustahil bagi manusia lakukan…. itu
sungguh menakutkan.
Pikiran itu membuat Raiz
merasa kesepian.
Setelah Dryad selesai
menyiram semua gandum, dia menarik kembali tanaman merambatnya.
“Perawatan selesai,
tetapi penyakit ini bisa menginfeksi tanaman di dekatnya lagi. Jika Kau menemukan gejala yang sama di suatu tempat, cepat
hubungi kami. Awasi baik-baik ladangmu agar
tidak jatuh sakit lagi. Berjanjilah padaku,
kau akan melakukannya.”
"A-Aku akan
melakukannya!"
Untuk beberapa saat,
John yang berdiri dekat dengan Dryad, mundur beberapa langkah tanpa berpikir.
"..."
Reaksi John membuat
wajah Dryad sedikit mendung.
“Bagus, kita sudah
meselesaikannya. Ayo pulang.”
Mempertimbangkan tidak
ada yang tersisa untuk dikatakan lagi, Raiz menutup masalah ini. Dryad mengangguk dan ketika dia berhadapan dengan John lagi,
dia akan mencoba untuk tidak menakut-nakutinya dihadapan masternya.
“Semoga harimu
menyenangkan. Semoga kita bisa bertemu lagi jika
masalah serupa muncul.”
John mengangguk berulang
kali.
Ketika Raiz dan kedua
monsternya mulai meninggalkan ladang, petani itu memanggilnya.
"P-Permisi!"
Mereka semua berhenti.
"Ada apa?"
John mencoba mengatakan
sesuatu ... tetapi tidak bisa. Dia menghela nafas dalam-dalam lalu
mencoba lagi.
"T-Terima kasih
banyak!"
Dia akhirnya berhasil
mengucapkan terima kasih kepada mereka.
“Aku tidak akan bisa
menyelesaikan masalah ini sendirian! Ini semua
berkatmu! ”
Dia mengarahkan
kata-kata itu ke Dryad dan Treant.
Mungkin dia sedikit
canggung, tetapi John benar-benar bersyukur.
"…Sama-sama."
"Tak usah
mengatakan iiitu."
Baik Dryad dan Treant
menjawab perasaannya.
Pada saat itu, perasaan
mereka benar-benar saling terhubung, mengatasi perbedaan di antara mereka keduanya.
"D-Dan jika pada
akhirnya aku merusak gandum lagi ..." Lanjut John.
"Dryad, aku ingin
kau mencambukku!"
"Eh?"
Dengan ekspresi bingung,
Dryad bertanya-tanya apakah dia mendengarkan hal itu dengan benar.
“Tanaman merambatmu! Hanya berpikir dicambuk dengan kejam oleh mereka, aku tidak
bisa... menahannya...!” (T/N : Wasem ternyata nih petani type ‘M’
:v)
Dengan ekspresi gembira
diwajahnya, John menatap tanaman rambat Dryad. Itu tampak seperti dia adalah salah satu dari
orang-orang yang menyimpang.
"A-Apa yang kau
katakan ?!"
“Oh ya, wajah itu! Terima kasih karena sebelumnya kau sudah menunjukkannya
ekspresi kemarahanmu!”
“M-Master! Treant! Katakan sesuatu
padanya, demi Ibu Alam! ”
"Semua orang harus
berterus terang mengungkapkankan kasih sayang mereka."
"Lakukan yang
terbaaaik."
Sepertinya mereka tidak
berada pada pemikiran yang sama. Mungkin saja mereka bisa hidup bersama,
bagaimanapun juga...
Melihat John menempel di
rok Dryad dalam ledakan gairah dan dicambuk dengan keras, Raiz berpikir kalau
monster dan manusia bisa saling memahami satu sama lain.
◆
"Seorang pedagang
keliling, kah..." gumam Raiz dalam perjalanan pulang.
"Apa yang sedang
master pikirkan?" Tanya Dryad dengan ekspresi lelah setelah
apa yang baru saja terjadi dengan John.
"Ada apaaa?" Tanya Treant juga.
"Aku hanya berpikir...
pedagang itu bilang kalau dia bersedia membayar di atas harga pasar bahkan
untuk gandum yang sudah tua." Jawab Raiz dengan ekspresi yang sama.
"Apa ada masalah
dengan itu?"
Kedua monster itu
menatap Raiz dengan bingung.
“Tidak ada masalah
dengan itu, tapi mungkin sebenarnya dia tidak mau membelinya. Itu mungkin hanya sebuah kedok untuk menginfeksi ladang di kota
ini.”
"Apakah maksudnya, seseorang ingin mencemari gandum di sini?!"
Dryad membuka mata
lebar-lebar dengan bingung. Dia tidak percaya kalau ada orang
yang ingin merusak tanaman yang tidak bersalah seperti itu.
"Tenanglah! Itu hanya dugaanku saja. Hanya
sebuah hipotesis lain di balik perilaku pria itu." Raiz menegurnya.
Raiz, yang mengambil bagian
dalam perang, berpikir tindakan pria itu sangat aneh. Dia belajar untuk mencurigai semua orang agar tetap bisa
bertahan hidup. Dia tersenyum masam, dia berpikir
kalau seorang pedagang biasa tak mungkin melakukan hal itu.
"Aku tidak
mengharapkannya."
"Aku juga tak
menyangka kau akan terkejut seperti itu."
"Apakah ada orang
yang buruuuk?"
Bahkan Treant terlihat
sangat marah.
"Teman-teman, itu hanya
dugaanku."
"Aku mengertiiii."
Raiz tersenyum pahit
pada jawaban singkat Treant.
Treant hidup lebih lama
daripada manusia, dan biasanya riang dan tenang. Berpikir kalau kasus serupa mungkin akan meningkat, Raiz mulai
penasaran, apakah rekan-rekannya akan baik-baik saja.
"Dengar,
Dryad."
"Apa itu,
Tuan?"
“Bisakah kau terinfeksi
oleh penyakit? Sebelumnya, kau bilang kalau tubuhmu
kuat dan sulit bagimu untuk sakit, tapi itu tidak mungkin, ‘kan? ”
Mengingat
kekhawatirannya, Reiz tidak bisa mencegah dirinya untuk menanyakannya.
"Memang. Hampir tidak ada penyakit yang bisa menulari kami, tetapi
kami bisa mengontraknya.”
"Aku paham."
Raiz sedih mendengarnya.
"Namun, sebelum
kami mengontrak penyakit mematikan, maka semua tanaman di dunia ini akan
terkena dampaknya dan mati." Dia terkikik karena kekhawatiran Raiz.
"Tidak ada gunanya
memikirkan itu."
“I-Itu bagus untuk
didengar. Aku berpikir untuk menyiapkan
semacam rencana cadangan untuk skenario itu.”
Jika tidak ada obat
untuk tanaman, tidak ada untuk Alraune atau monster arboreal lainnya.
Raiz takut kalau
penyakit yang tidak diketahui mungkin akan mengambil rekan-rekannya yang
dicintainya darinya.
"Baiklah! Untuk mencegah situasi yang tidak terduga, kita harus
meneliti cara membuat obat yang efektif untuk monster arboreal seperti Alraune!”
ucap Raiz datang dengan ide yang cemerlang.
“Ya ampun, luar biasa! Seperti yang diharapkan dari Tuanku! ”
Dryad bersukacita
mendengar kata-kata yang baik itu.
"Mungkin akan lebih
baik bertanya pada para Treant, apakah kita bisa mengambil beberapa getah
mereka untuk diteliti."
"Termasuk tanaman
medis setelah ini akan menjadi lebih baik."
"Kita akan memiliki
banyak hal untuk ditangani."
Berpikir tentang
sesuatu, dia tersenyum pahit lagi.
"Ngomong-ngomong…"
"Iya?"
“Kita menggunakan getah
Treant sebagai obat saat ini, tetapi Kau bilang kalau nektar juga bisa
digunakan, ‘kan? Apakah kau memilikinya?"
"... Ya, aku
memilikinya."
Raiz bertanya-tanya
mengapa pipi Dryad memerah.
“Bagaimana Kau menghasilkannya? Kau tidak membuat bunga, kan? ”
Berpikir tentang
pertanyaannya, Dryad bersandar dan membisikkan sesuatu dengan genit.
"Kalau itu, aku
akan membiarkanmu menemukannya kapanpun kau mau."
Dia berbisik sesuatu ke
pengedengaran dengan sedikit pesonanya.
"... Ketika saatnya
tiba, aku akan mengandalkanmu."
Raiz merasa kalau akan
lebih baik untuk tetap tak tahu tentang hal itu.
« Sebelumnya | List Chapter |
Selanjutnya »
Tidak ada komentar:
Posting Komentar